Jumat, September 05, 2008

Cintakah Anda Pada Indonesia?


Pernah tayang di Wikimu pada Kanal Opini, Minggu 17-08-2008 08:49:47

Di televisi tadi pagi, di sebuah program infotainment, artis Maia Estiani dan Mei Chan didaulat oleh wartawan untuk menyanyikan lagu kebangsaan kita – Indonesia Raya – dan mereka gelagapan, ngga hafal dan ngaco !

Coba Anda pikir, artis penyanyi yang hafal ratusan – mungkin ribuan – lagu, eh giliran menyanyikan lagu kebangsaan sendiri, ngga hafal ! Wah, ada apa, neh ? Kalau suaminya, Ahmad Dhani yang seorang Soekarnoeisme sejati mendengar berita ini, bisa jadi bulan-bulanan, tuh si Maia.

Bukti Cinta Indonesia

Wikimuers yang masih muda atau dulu pernah muda, pasti pernah falling in love kan? Barangkali semua masih ingat lagu apa yang menjadi favorit pasangannya atau lagu apa yang menjadi “lagu kebangsaan” untuk berdua. Kadang-kadang pasangan kita akan menguji kita untuk mengukur seberapa besar cinta kita kepadanya dengan menyuruh kita menyanyikan lagu itu. Kalau ngga hafal, biasanya akan dicemberuti berhari-hari.

Nah, sekarang sebagai bukti cinta Indonesia, bagaimana kalau Wikimuers menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sendirian. Masih hafal ngga ? Kalau sudah hafal sekarang bacakan sila-sila dalam Pancasila – ngurut, ya – isi pembukaan UUD 45 dan juga isi teks Proklamasi. Kalau ternyata masih belum hafal, mulai sekarang dihafalin, deh. Bukannya bernostalgia masa-masa di sekolah, tapi untuk membuktikan seberapa dalam rasa cinta Indonesia kita. Oke?!

Selamat Ulang Tahun Indonesia, MERDEKA!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar